PT Gelora Aksara Pratama
Write what You Do, Do what You Write !

Login


ID User

:
Username :
Password :




DUTA FC JUARA PIALA SOERATIN U17 2024

2024-12-21 02:40:29
novi
News Image

Pertandingan Duta FC vs Persikopa berlangsung di Stadion Mandala Krida Yogyakarta pada Jumat (20/12/2024) siang WIB.
Duta FC yang mewakili Provinsi Banten berhasil keluar sebagai juara Piala Soeratin U-17 2024.
Kepastian itu diraih setelah Duta FC menyudahi perlawanan Persikopa dengan skor 3-1.
Kedua tim bermain dengan intensitas tinggi sejak kick off babak pertama dimulai.
Duta FC membuka keunggulan melalui sepakan roket dari pemain nomor tujuh di menit ke-27.
Persikopa berusaha keras untuk mencetak gol balasan di babak pertama dengan beberapa kali melakukan serangan ke pertahanan Duta FC.
Namun, tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa waktu babak pertama. Kedudukan 1-0 menutup jalannya 45 menit pertama.
Pada babak kedua, masing-masing tim kembali melancarkan serangan demi serangan ke pertahanan masing-masing.
Duta FC kemudian menggandakan keunggulan melalui titik putih setelah terjadi pelanggaran di kotak terlarang oleh pemain Persikopa.
Pemain nomor 17, Ismail, yang jadi eksekutor berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik dan mengubah skor menjadi 2-0 di menit ke-67.
Selang empat menit kemudian, Duta FC memperlebar skor menjadi 3-0 setelah membobol gawang Persikopa di menit ke-71.
Adalah Fajrin yang mencetak gol ketiga Duta FC melalui sepakan keras kaki kirinya dari dalam kotak penalti.
Tertinggal tiga gol membuat para pemain Persikopa menaikkan intensitas permainan dan lebih rajin menusuk ke kotak penalti Duta FC.
Persikopa berhasil mencetak gol hiburan pada menit ke-86 melalui Fabian.
Sayangnya, selisih dua gol sulit dikejar oleh Persikopa dan laga berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Duta FC.
Dengan demikian, Duta FC keluar sebagai juara Piala Soeratin U-17 2024.
Sebelumnya, lebih dulu digelar perebutan peringkat ketiga antara Hati Beriman Salatiga (Jawa Tengah) vs Persedikab Kab. Kediri (Jawa Timur).
Persedikab berhasil merebut peringkat ketiga usai menang telak, empat gol tanpa balas atas Hati Beriman Salatiga.

Penulis : Iswah Yudi
Channel : Bola

 

Terima kasih Banten Raya dan segenap cabang Banten.

Sukses cabang di tahun 2025!

PT Gelora Aksara Pratama
Jl. Haji Baping Raya 100 Ciracas Jakarta 13740 Indonesia | Phone 0218710060 | Fax 0218710566
Email: marketing@gapprint.com | website: www.gapprint.com